Kusen Aluminium Balikpapan

Kusen Aluminium merupakan bahan alternatif pengganti kayu, umumnya banyak kita gunakan untuk membuat Pintu atau Jendela. Begitu banyak fungsi kegunaan nya, misal untuk membuat gerobak, stand, atau Kitchenshet.

Banyak kelebihan dalam penggunaan Kusen berbahan Aluminium daripada Kayu, seperti tahan rayap, tahan api, umur lebih lama dan tentunya biaya pembuatan nya lebih murah dibanding menggunakan kayu yang semakin mahal.

Di tahun modern seperti sekarang, kusen bahan Aluminium menjadi trend untuk membuat pintu atau jendela di perumahan, perkantoran, apartemen dan hampir semua tampak menggunakan jendela dan pintu Aluminium.

Tersedia berbagai model dan ukuran sesuai dengan yang kita inginkan, model yang mirip seperti urat kayu biasanya banyak di gunakan sebagai pengganti kusen, karena modelnya mirip seperti kusen kayu namun banyak kelebihanya, juga tersedia dengan berbagai macam warna silver, cokelat dan putih susu tanpa perlu pengecatan, juga pemasangan yang lebih cepat.

Alasan Konsumen memilih Kusen dari aluminium
Selain karena untuk menghindari rayap dan hujan, konsumen juga  menghendaki agar rumahnya terlihat modern dengan model desain rumah minimalis. Dan kusen aluminium memang cocok sekali untuk diaplikasikan pada rumah jenis minimalis ini.

Bagaimana pekerjaan dimulai
Pekerjaan kusen aluminium akan bisa dikerjakan jika lubang pada tembok sudah sampai pada tahap acian. Jadi nanti aluminium tidak akan terganggu oleh cipratan semen yang dapat merusak permukaan cat pada aluminium. Setelah kusen terpasang, maka kami selanjutnya akan memberi sealant khusus untuk kusen dengan tembok. Sealent khusus ini bisa dicat menyesuaikan warna cat temboknya, jadi dapat menyatu dengan tembok.

Tips sederhana untuk Bapak dan Ibu yang sedang membangun/merenovasi
Apa pun yang bapak ibu rencanakan dalam hal membangun atau merenovasi rumah atau bangunan, maka saya mungkin bisa memberikan masukan agar sebaiknya menggunakan bahan yang daya tahan nya lebih lama atau awet dan tahan terhadap gangguan rayap,ngengat , air hujan dll. Agar biaya yang kita keluarkan tidak berulang-ulang karena misalnya harus merenovasi ulang, atau mengecat ulang. Dan kusen aluminium adalah salah satu bahan yang dapat memenuhi kebutuhan itu.


0 Response to "Kusen Aluminium Balikpapan"

Posting Komentar